Wisata Bandung – Bicara tentang kuliner pasti tidak akan ada habisnya. Bandung sebagai kota wisata, juga dikelilingi oleh berbagai kuliner dan tempatnya yang unik. Kali ini ada 5 rekomendasi tempat kuliner yang unik dan wajib Anda kunjungi.
1. Kalpa Tree
Kalpa Tree merupakan resto unik yang harus harus Anda kunjungi. Lokasinya berada di Jl. Kiputih No.37, Ciumbuleuit, Kec. Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat.
Design tempatnya sangat unik, suasana nyaman, udara segar, dan sudah populer di kalangan anak muda di Bandung. Istimewanya lagi, Anda bisa makan di tengah kolam, lho.
Masakan di Kalpa Tree juga tidak kalah istimewanya dengan pemandangan dan tempat di sana.
2. Sonoma Cafe Resto
Kemudian ada Sonoma Cafe Resto di Jl. Lombok No.29, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat. Selain menikmati view tempat yang bagus, Sonoma Cafe juga memiliki menu andalan yaitu Gold Menu. Apa itu? Gold Menu adalah penambahan topping keju raclette untuk semua menu yang dipesan. Ada juga Burger Hitam besar yang bisa Anda cicipi.
3. Pinisi Resto Glamping Lake Side
Selanjutnya adalah Pinisi Resto Glamping Lake Side yang berada di daerah Situ Patenggang, Bandung, Jawa Barat. Mengapa namanya Glamping? Kata itu adalah perpaduan antara glamour dan camping. Walaupun tidak benar-benar camping, namun resto ini membangun suasana tempat seperti kita sedang camping dam berlayar.
Resto ini berbentuk seperti kapal pinisi yang disulap menjadi sebuah resto yang berada di tengah – tengah danau Situ Patenggang.
Pinisi Resto menyajikan berbagai macam makanan yang mewah dengan harga yang sedikit mahal. Namun, harga yang sedikit mahal tersebut berbanding lurus dengan kualitas rasanya. Selain itu pemandangan di tempat ini sangat indah dan romantis.
4. Rabbit Hole
Siapa pecinta dessert? Jika Anda salah satunya, mampirlah ke Rabbit Hole yang berlokasi di Jalan Rancabentang No. 11A Cumbeleut. Mereka menawarkan berbagai dessert dengan bentuk yang lucu dan menarik hati.
Rabbit Hole menyajikan dessert yang berbentuk seperti lubang kelinci hidup dan semua menu dessert di sini didominasi oleh waffle.